21 Agustus 2020

6 Fitur Baru Suzuki Baleno 2020 Ini Bikin Mupeng!

Tags

suzuki baleno 2020


Dunia otomotif Indonesia, terutama di dunia mobil, kini kembali mengalami persaingan sengit. Salah satu produsen mobil terbesar di Indonesia yaitu PT Suzuki Indomobil Sales kembali menghadirkan salah satu varian terbaru mereka yaitu Suzuki Baleno 2020.

Suzuki Baleno pada awalnya hadir di Indonesia pada tahun 1995. Pada saat itu, Suzuki Baleno masih mengusung gaya sedan. Baru pada 2017 Suzuki mengubah tampilan menjadi Suzuki Baleno Hatchback. Tampilannya pun sudah sangat keren. Bahkan pertengahan tahun 2018 saya sampai membuat cerpen berjudul Sanakan yang tokoh utamanya menggunakan Baleno. Sekeren itu!

Suzuki Baleno Hatchback menjadi generasi ke-4 yang sudah Suzuki rilis. Tentu saja mobil ini memiliki perubahan yang signifikan dengan penambahan fitur-fitur baru yang semakin membuat mobil ini menjadi incaran banyak orang.

Suzuki Baleno Hatchback juga memiliki tampilan yang stylish dan sporty yang cocok dikendarai di jalanan kota. Suzuki Baleno Hatchback juga mempunyai beberapa fitur baru. Berikut merupakan 5 fitur Suzuki Baleno.

Fitur Yang Dimiliki Suzuki Baleno


Dengan tampilan yang stylish dan sporty serta berbagai fitur canggih telah hadir pada salah satu varian mobil terbaru Suzuki yaitu Suzuki Baleno.

Mobil ini menjadi andalan Suzuki untuk menyaingi kompetitor lain dalam mobil kelas Hatchback. Selain itu, mobil ini juga mempunyai mesin mumpuni yang mampu berakselerasi dengan cepat.

Keamanan dan kenyamanan pada Suzuki Baleno Hatchback juga patut diacungi jempol. Pasalnya, Suzuki berani menambahkan fitur-fitur baru yang tidak dimiliki oleh mobil lain dikalangan nya. Lalu, apa saja fitur baru yang dimiliki Suzuki Baleno? Berikut merupakan 5 fitur baru Suzuki Baleno.

1. Bagian Eksterior


Suzuki Baleno memiliki grill yang kecil dan velg yang berbeda dari yang lain. Hal ini membuat Suzuki Baleno terkesan memiliki tampilan unik dengan desain belakang yang cukup besar dan menungging.

Suzuki Baleno juga hadir dengan fitur baru di bagian depan yaitu menggunakan lampu DRL LED yang tidak akan redup jika dinyalakan lampu kecilnya.

Sedangkan pada bagian lampu utama yang sudah dilengkapi dengan Projector Xenon dan lampu jauh yang sudah Bi-Xenon. Selain itu, mobil ini juga sudah dilengkapi dengan fog lamp dan lampu sein halogen.

Tampilan eksterior Suzuki Baleno keren begini, pasti cocok juga buat mengantar mempelai pengantin ke pelaminan.

2. Bagian Interior


Sedangkan pada bagian interior, Suzuki Baleno mengalami perubahan total. Pada bagian dashboard yang sudah mendukung HUD dengan berbagai tombol seperti audio steering switch yang bisa merubah telepon ke Bluetooth.

Lalu, ditambah dengan tampilan Multi Information Display yang menambah kesan modern. Pada bagian kursi, Suzuki Baleno bisa dibilang nyaman untuk diduduki oleh pengemudi dan penumpang.

3. Performa Mesin


Suzuki Baleno menggunakan mesin dengan tipe K14B yang berkapasitas 1.373 cc yang mempunyai 4 silinder.

Dengan mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga maksimal 91 hp dengan torsi 130 nm. Mobil ini juga memiliki 2 pilihan transisi yaitu manual dan otomatis.

4. Kenyamanan


Kenyamanan berkendara memang penting loh diperhatikan. Suzuki Baleno mempunyai kenyamanan yang baik ketika diajak untuk berkendara.

Dengan suspensi empuk dan juga kursi yang empuk membuat pengalaman berkendara akan menyenangkan. Selain itu, dengan adanya fitur auto climate control air conditioner yang mampu menjaga suhu dingin dan panas dengan baik.

Kenyamanan ini berpengaruh sekali untuk membangun mood, apalagi untuk berangkat dan pulang kerja dari job make up seperti saya. Jika kendaraan nyaman, badan tetap segar sampai di lokasi dan siap bekerja dengan maksimal.

5. Keamanan


Keamanan dalam berkendara adalah hal yang harus kita perhatikan. Seperti Fitur keamanan yang ada pada Suzuki Baleno juga tidak bisa diremehkan.

Pasalnya, Suzuki telah menambahkan teknologi baru seperti start stop engine, dual SRS airbag, ABS, immobilizer, dan tilt & telescopic steering. Dengan hadirnya teknologi tersebut semakin menambah rasa aman ketika berkendara. Apalagi untuk berkendara jarak jauh misalnya untuk jalan-jalan ke puncak bersama keluarga.

6. Harga Terjangkau


Keunggulan terakhir dari Suzuki Baleno 2020 dibandingkan para pesaing di kelasnya adalah dengan harga yang sangat murah. Faktor yang sangat penting untuk masyarakat dalam memilih kendaraan tentu saja adalah pada harga kendaraan tersebut.

Suzuki Baleno 2020 sendiri dibanderol dengan harga yang sangat terjangkau yaitu mulai dari 230 jutaan untuk transmisi manual, sementara untuk transmisi otomatis dijual dengan harga 242 jutaan.

Mupeng banget kan? Tentu saja dengan harga yang lebih terjangkau tersebut menjadi alasan kuat kenapa Suzuki Baleno Hatchback 2020 menjadi pilihan utama banyak masyarakat di Indonesia. Jika kamu berminat untuk membelinya, kamu dapat mengunjungi dealer mobil Suzuki terdekat di Kota kamu.***

Blog tentang kecantikan, make up, fesyen, mode, dan budaya

13 komentar:

  1. Fitur stylish dan sporty ini ketika disandingkan menjadikan sebuah mobil menjadi keren. Apalagi performa mesinnya ole

    BalasHapus
  2. Duluuu, aku tuh pernah nyobain jadi penumpang kursi belakang Baleno punya tetangga. Nyaman banget deh, interior mobilnya bagus, keren, eksteriornya pun deminian. Kalau sedan sih emang udah asik banget dibawa jalan ke mana-mana. Paling pas dengan 4 orang aja leluasa kita di dalamnya. Harganya terjangkau juga, boleh nih hehehe :D

    BalasHapus
  3. Saya pilih tranmisi yang otomatis
    Biar langsung main gas
    Saya dulu ada keinginan untuk beli mobil ini, tapi ya itu terkendala dana yang belum cukup

    BalasHapus
    Balasan
    1. Mudah-mudahan bisa segera kebeli ya kita

      ((kita))
      😁😁

      Hapus
  4. Seri terbarunya makin kece ya mbak..
    Lebih sporty dan sylish

    BalasHapus
  5. Makin lengkap aja yaa fiturnya Suzuki Baleno ini. Ingat banget dulu pas awal kemunculannya, saya tuh termasuk orang yang suka dengan desainnya Suzuki Baleno.

    BalasHapus
  6. Hmm jd pingin nyobain Suzuki Baleno yg transmisi otomatis deh,, selama ini nyetirnya yg manual, tp syukurnya jd paham persneling, kopling dll kan ya hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hihi...
      Kalau manual bisa, konon transmisi otomatis lebih gampang. Katanya sih gitu.

      Hapus
  7. Dari jaman kecil suka banget sama Suzuki Baleno. Dan sekarang malah makin keren ya.. baik dari segi interior maupun eksteriornya

    BalasHapus

Terima kasih sudah berkunjung. Ditunggu tanggapan dan komentarnya ya.